Berita Terkini

KPU Pesisir Selatan Ikuti Rapat Koordinasi Hasil Pengawasan Secara Daring

Painan, 21 Oktober 2025 — Dalam rangka peningkatan dan penguatan kinerja pengawasan di lingkungan Komisi Pemilihan Umum (KPU), KPU Republik Indonesia menggelar kegiatan Rapat Koordinasi Hasil Pengawasan yang diikuti oleh KPU Provinsi/KIP Aceh serta KPU/KIP Kabupaten/Kota se-Indonesia.

Kegiatan yang diselenggarakan pada Selasa, 21 Oktober 2025 ini menghadirkan narasumber dari berbagai lembaga, di antaranya Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), Kejaksaan, Kepolisian, serta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

KPU Kabupaten Pesisir Selatan turut mengikuti kegiatan ini secara daring melalui Zoom Meeting, yang dihadiri oleh Ketua, Anggota, Sekretaris, serta seluruh jajaran Sekretariat KPU Kabupaten Pesisir Selatan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh satuan kerja di lingkungan KPU dapat memperkuat sistem pengawasan internal, meningkatkan kepatuhan terhadap peraturan, serta mendorong terwujudnya tata kelola organisasi yang transparan dan akuntabel.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 72 kali